Senin, 01 Februari 2016

Industri Penggergajian Kayu



Usaha seorang warga desa salah satunya adalah usaha penggergajian kayu, penggergajian adalah proses perubahan bentuk kayu bulat atau dolok menjadi kayu persegian, seperti papan, balok, kaso, reng, dan lain-lain untuk tujuan pemanfaatan kayu yang lebih efektif dan efisien sebagai bahan bangunan, mebel, alat-alat rumah tangga atau barang kerajinan. Usaha industri ini setidaknya juga bermanfaat bagi masyarakat sekitar karena usaha tersebut mengurangi warga setempat yang bekerja sebagai kuli penggergajian kayu luar jawa dan masyarakatpun juga tidak kesulitan untuk mengergajikan kayunya. Usaha ini terletak di Dukuh Dakon Rt 01 Rw 03 Desa Jatisari, Kecamatan Sambi.







Industri Mebel

   Salah satu hasil hutan yang dapat diolah kembali menjadi barang yang berguna untuk perabot rumah tangga adalah mebel. Pengolahan dari kayu pilihan yang diolah menjadi berbagai macam bentuk, seperti halnya meja, kursi, pintu, jendela, almari dan lain sebagainya. Banyak usaha mebel yang berdiri dan berkembang di Kelurahan Jatisari, salah satunya adalah usaha mebel milik bapak  Ngadimin yang berlokasi di Desa Jatisari Rt 03 RW 02, Sambi, Boyolali. Adapun untuk bahan dasar pembuatan mebel ini adalah kayu jenis jati, mahoni, akasia, dan lain-lainnya. Usaha ini berdiri sudah lebih dari 4 tahunan lebih.










1 komentar:

  1. Top 10 Casinos Near Mohegan Sun, Uncasville, CT - Mapyro
    Search results 광주광역 출장샵 for "Top 10 Casinos Near Mohegan Sun, 김천 출장샵 Uncasville, 충주 출장안마 CT" 목포 출장안마 (1-Click). 청주 출장샵

    BalasHapus